Sabtu, 05 April 2014

PERAN ORANG TUA DALAM PENDIDIKAN ANAK



PERAN ORANG TUA DALAM PENDIDIKAN ANAK

Orang tua mempunyai peran yang sangat penting dalam pendidikan anak. Orang tua pasti menginginkan anaknya tumbuh menjadi anak yang baik dan mempunyai akhlaq yang terpuji. Peran orang tua sangat mempengaruhi pertumbuhan anaknya. Semua tindakan yang dilakukan oleh anak berasal dari didikan dari kedua orang tuanya.
Anak tidak hanya membutuhkan materi saja dari kedua orang tuanya, anak juga membutuhkan kasih sayang, perhatian, pendidikan dan juga sebagai teman yang mendengarkan semua ceritanya. Disini yang dibutuhkan bukan hanya peran sebagai orang tuanya saja, tetapi bisa menjadi kakak dan teman curhat untuknya. Dengan seperti ini, diantara kedua orang tua dan anak tidak ada sesuatu yang disembunyikan dan akan adanya keterbukaan anak kepada orang tua. Banyak kasus dijumpai banyak anak yang terjerumus ke dalam hal-hal yang negatif karena kurangnya perhatian dan keterbukaan diantara mereka.
Mengenai begitu maraknya perbuatan-perbuatan anak remaja yang terjerumus dalam lembah hitam, orang tua adalah orang yang pertama yang akan menanggung perbuatan anak,orang tua mempunyai peran yang pokok dengan perbuatan yang dilakukan oleh anaknya. Seperti yang telah kita ketahui bahwa perbuatan anak sesuai dengan didikan orang tuanya. Dalam pendidikan yang diberikan orang tua mungkin terlalu bebas dalam pergaulan anaknya atau mungkin tidak memberikan hukuman disaat anak melanggar peraturan kedua orang tuanya. Dengan adanya hal seperti ini menandakan kurangnya perhatian, kurangnya kepatuhan anak terhadap peraturan orang tuanya dan komunikasi yang kurang baik dengan kedua orang tuanya. Orang tua diharapkan membuat perencanaan dan prinsip yang akan diterapkan dalam pendidikan di dalam keluarganya, pendidikan seperti apa yang akan di terapkan untuk anaknya yang tidak membuat anak merasa dikekang dan tidak begitu saja memberikan kebebasan untuk anaknya dalam bergaul.